Footer


*WANITA & ISLAM*WANITA & ISLAM*WANITA & ISLAM*

Cursor

SAHABAT WANITA ISLAM

Sunday 21 August 2011

Nabi Ibrahim a.s

Suatu ketika Nabi Ibrahim a.s berjalan bersama isterinya Sarah, tiba - tiba mereka melintasi daerah kekuasaan seorang raja yang zalim ( suka dengan perempuan cantik ). Raja itu diberitahu oleh pengawalnya bahwa ada seseorang yang datang memasuki daerahnya bersama dengan seorang wanita yang sangat cantik. Kemudian raja mengutus pengawalnya untuk menanyakan perihal wanita ini kepada Nabi Ibrahim as. Siapakah wanita ini?. Ibrahim menjawab : Dia adalah saudara perempuanku.
Lalu Ibrahim mendatangi Sarah lalu berkata  Hai Sarah,di muka bumi ini tidak ada orang yang beriman selain diriku dan dirimu dan orang - orang itu menanyakan kepadaku tentang dirimu maka ku beritahukan kepada mereka bahwa engkau adalah saudara perempuanku maka janganlah engkau dustakan perkataanku. Kemudian raja mengutus pengawalnya untuk membawa Sarah ke hadapannya. Ketika Sarah datang menemui sang raja, maka raja zalim tersebut berusaha menjamah Sarah. Namun tiba - tiba raja itu tidak mampu bergerak sedikitpun. Raja memohon kepada Sarah : Berdoalah kepada Allah tuhanmu untukku dan aku tidak akan mencelakaimu...lalu Sarah berdoa kepada Allah SWT...dan raja itu sembuh dari lumpuhnya.... ternyata raja kembali hendak menjamah Sarah..... tiba - tiba ia kembali tidak mampu bergerak bahkan lebih parah lagi.... raja kemudian kembali memohon kepada Sarah : Berdoalah kepada Allah tuhanmu untukku dan aku tidak akan mencelakai dirimu. Lalu Sarah kembali berdoa kepada Allah SWT dan raja tersebut kembali sembuh dari lumpuhnya. Kemudian raja memanggil beberapa orang dari pengawalnya dan mengatakan : Kalian tidak membawa kepadaku manusia tetapi wanita ini adalah syaitan.... lalu raja memerintahkan untuk membebaskan Sarah dengan memberi seorang khadam ( pembantu / budak ) yang bernama Hajar.

Sampai dengan umur yang cukup tua. Nabi Ibrahim as belum di kurnia oleh Allah putra.Nabi Ibrahim pun tak henti - hentinya berdoa memohon kepada Allah SWT agar di beri keturunan yang shalih,yang baik-baik rabbi habli minas shaalihiin ". Maka Allah SWT pun segera menyampaikan kabar gembira mengenai hal tersebut.Sarah berkata kepada Ibrahim as : Sesungguhnya Allah tidak memperkenankan aku melahirkan anak karenanya menikahlah dengan budakku ini, mudah - mudahan Allah mengurniakan anak kepadamu melalui dirinya.

Nabi Ibrahim pun akhirnya menikahi Hajar budak Sarah pemberian dari raja yang zalim tadi. Akhirnya Hajar pun hamil. Mmulailah kecemburuan Sarah timbul sehingga seringkali Sarah menusuk daun telinga hajar dengan duri pohon kurma sampai membekas ketika cemburu dan ketika Ibrahim as tahu akan hal ini kemudian Ibrahim as mengambil bunga pohon kurma dimasukkan kedalam lubang di telinga Hajar..... INILAH HAL IHWAL DARI ADANYA ANTING - ANTING sebuah produk dari kecemburuan....

Akhirnya dari Hajar inilah terlahir seorang putra yang shalih bernama Ismail as yang meneruskan garis keturanan bangsa Arab.... Nabi Muhammad SAW dan umat Islam sampai sekarang.

Ketika Nabi Ibrahim as bersama Sarah berusia sangat tua maka datanglah kabar berita dari Allah SWT yang dibawa oleh malaikat utusan Nya yang sedang dalam perjalanan untuk menhancurkan kaum Luth.... bahwa melalui Sarah Allah akan menganugerahkan seorang anak .... QS 11 : 69 - 73

Dan sesungguhnya utusan-utusan Kami (malaikat-malaikat) telah datang kepada lbrahim dengan membawa kabar gembira, mereka mengucapkan: "Selamat." Ibrahim menjawab: "Selamatlah," maka tidak lama kemudian Ibrahim menyuguhkan daging anak sapi yang dipanggang.

Maka tatkala dilihatnya tangan mereka tidak menjamahnya, Ibrahim memandang aneh perbuatan mereka, dan merasa takut kepada mereka. Malaikat itu berkata: "Jangan kamu takut, sesungguhnya kami adalah (malaikat-malaikat) yang diutus kepada kaum Luth."

Dan isterinya berdiri (dibalik tirai) lalu dia tersenyum, maka Kami sampaikan kepadanya berita gembira tentang (kelahiran) Ishak dan dari Ishak (akan lahir puteranya) Ya'qub.

Isterinya berkata: "Sungguh menghairankan, apakah aku akan melahirkan anak padahal aku adalah seorang perempuan tua, dan ini suamikupun dalam keadaan yang sudah tua pula?. Sesungguhnya ini benar-benar suatu yang sangat aneh."

Para malaikat itu berkata: "Apakah kamu merasa hairan tentang ketetapan Allah? (Itu adalah) rahmat Allah dan keberkatan-Nya, dicurahkan atas kamu, hai ahlulbait! Sesungguhnya Allah Maha Terpuji lagi Maha Pemurah."

Dari Sarah kemudian lahirlah Ishaq as ....Ya'qub as.... Yahya as.... Zakaria as....... Musa as....Isa as.....sampai dengan Bani Israil..... Yahudi dan Nasrani sampai saat ini....

Satu ayah iaitu Nabi Ibrahim as.... dengan dua Ibu.... iaitu Sarah dan Hajar... dan sama - sama menghasilkan keturunan...... dari Ibu Hajar menghasilkan keturunan umat islam sampai saat ini...... dari Ibu Sarah menghasilkan umat Bani Israil... Yahudi dan Nasrani sampai saat ini yang diantara anak cucunya ada yang berbuat zalim terhadap dirinya dengan nyata..... QS 37 : 112 - 113

Dan Kami beri dia kabar gembira dengan (kelahiran) Ishaq seorang nabi yang termasuk orang-orang yang saleh.

Kami limpahkan keberkatan atasnya dan atas Ishaq. Dan diantara anak cucunya ada yang berbuat baik dan ada (pula) yang Zalim terhadap dirinya sendiri dengan nyata.

Ikhwan wa Akhwat...

Inilah sebuah pertunjukan kisah nyata yang pernah ada dari sejarah Al Anbiyaa.... para Nabi Allah....dari SEORANG AYAH.... dan DUA ORANG IBU....MAKA KETURUNAN MEREKA AKAN BERTIKAI.....umat Islam dengan umat Yahudi dan Nasrani pun sampai saat ini terus bertikai.... saling rebut... dan saling bunuh.... bahkan hingga hari kiamat nanti..... PALESTINA bukti nyatanya....

Bagaimana dengan lakon keluarga yang mempunyai kisah seperti diatas ? satu ayah... dengan dua...tiga...empat Ibu..... bagaimana keturunan mereka ? Akur kah mereka ?....Mesra kah mereka ?....Damai kah mereka.... Bahagia kah mereka ?..... InsyaAllah yang terjadi adalah sebaliknya....

Sebuah catatan penting bagi kita dalam rangka membina sekaligus melahirkan keturunan yang bahagia dunia akhirat.... mudah - mudahan teman - teman semua dapat mengambil ibrah dan pelajaran dari kisah indah kali ini....Amiin.
 Sumber: fesbuk kelauarga sakinah (https://www.facebook.com/smp.sma.islam.assakinah.sidoarjo)
Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Digg
Facebook
Yahoo
Feed

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...